Tentang Kami

Foto saya
Bandung, Jawa Barat, Indonesia
The Unlimited Funholics, adalah sebuah istilah yang spontan terlontar dari hati Balad Ulin Rerenghouze. Istilah ini dapat diartikan sebagai penggila kesenangan tanpa batas. Tapi bukan berarti kebebasan yang melupakan segalanya. Maksud dari "Tanpa Batas" adalah kami selalu terbuka kepada setiap orang yang mau menjadi "Balad Ulin" Rerenghouze. Tanpa melihat usia, tanpa melihat status, tanpa melihat agama, tanpa melihat penghasilan, tanpa melihat jabatan dan batasan sosial lainnya yang membuat jeda diantara kita. Selama membawa pengaruh positif, maka ruang kami sangat Tidak Terbatas untuk semua orang yang bersedia menjadi Balad Ulin Rerenghouze... Okay! Say no to Drugs, Alcohol, Crime and also Free Sex... Bergabung bersama kami, membuat Ririungan Balad Ulin lebih berwarna... Base Camp: Eastern Point Base... Saung Hejo Residence ( Doy's Home) Batas Kota
< JANGAN LUPA UNTUK SELALU MENG-UPDATE FLASH PLAYER BROWSER ANDA DAN MENGIKUTI OBROLAN BERSAMA KAMI DENGAN LOGIN MELALUI AKUN FACEBOOK ANDA ATAU SEBAGAI "GUEST USER" DI BAWAH HALAMAN INI >

Dikejar Cinta yang Lain? Gimana ya...?




Dikejar Cinta yang Lain? Gimana ya...?

Terkadang cinta datang dari hati yang tidak tepat, tapi kadang hati yang tidak tepat itu bisa saja akan menjadi belahan hati yang kita miliki. Lalu bagaimana jika kita benar - benar tidak menginginkannya? Sering kali ada lawan jenis yang menyukai kita bahkan mungkin lebih dari sekedar suka. Tapi di saat yang sama kita benar - benar tidak menginginkan orang itu. Entah mungkin dengan alasan kita yang sudah mempunyai pasangan atau sebaliknya. Bagi sebagian orang hal ini tidak menjadi masalah karena memang ada yang tidak peduli pada hal seperti itu. Sampai masalah ini benar - benar mengganggu keseharian kita, apa yang harus kita lakukan.
Di sini saya akan berbagi pengalaman saat dulu ada beberapa orang wanita mengejar saya, padahal saya benar - benar tidak sedikitpun menaruh perhatian pada mereka. Inilah cara - cara yang saya lakukan untuk mensiasatinya:

  • Mengurangi Perhatian
Jika biasanya kita bersikap ramah atau penuh perhatian pada setiap orang, maka untuk orang yang satu ini adalah pengecualian. Tidak harus menjadi orang yang angkuh, tapi berusaha bersikap sebiasa mungkin dengan tidak terlalu banyak memujinya atau bahkan menghindari menyapa dia lebih dulu. Hal ini akan membuat dia agak menjauh karena merasa bahwa dirinya adalah orang yang membosankan bagi kita.

  • Mengurangi Intensitas Pertemuan
Jika orang yang kita hadapi kebetulan berdekatan dengan kita atau salah satu contoh mungkin orang ini adalah teman sekelas, atau teman satu ruangan di tempat kerja kita, usahakan agar kita mengurangi intensitas pertemuan dengannya. Tidak harus membuat kita menjadi tidak nyaman tinggal satu ruangan dengan dia, tapi coba sibukan diri kita dengan kegiatan di tempat lain dan tidak bertemu dengan orang ini. Contohnya dengan lebih memperbanyak kegiatan di lapangan atau banyak berinteraksi dengan orang lain yang tidak berhubungan dengannya.

  • Menunjukan Kemesraan atau Keakraban dengan Orang Lain
Jika kita sudah mempunyai pasangan, tunjukanlah pada orang ini bahwa hubungan kita dengan pasangan kita begitu mesra. Atau jika kita masih single dan mempunyai seorang sahabat, tunjukan bahwa sahabat kita jauh lebih penting daripada dirinya. Hal ini akan menimbulkan kecemburuan di hatinya, dan tentu saja semakin dia cemburu maka semakin ketertarikannya berkurang. Karena percayalah, dalam kecemburuan itu tak ada sedikitpun hal yang baik dalam pikirannya tentang kita.

  • Memberikan Umpan atau Pengganti Kita
Hal yang agak ekstrim untuk menjauhkan orang yang tidak kita inginkan adalah dengan memberikan umpan, yaitu dengan mengenalkannya pada orang lain agar perhatiannya dapat kita alihkan. Tentu saja hal ini agak sulit, karena kita harus menyelidiki terlabih dahulu siapa yang mempunyai perasaan tertarik pada orang yang kita tuju. Tapi, hal ini tidak dapat kita lakukan khusus jika tersangka kita ternyata sudah mempunyai pasangan dan ternyata dia mempunyai niat untuk menjadikan kita sebagai selingkuhannya.

  • Memberikan Pemahaman
Inilah hal yang tersulit untuk dilakukan jika ternyata tersangka kita memang sudah punya pasangan dan berniat menjadikan kita sebagai teman selingkuhnya. Kita harus berusaha memberikan pemahaman bahwa selingkuh itu tidak baik. Dan jika dia berjanji akan meninggalkan pasangannya hanya demi mendapatkan kita, maka jangan sampai kita termakan rayuannya. Usahakan untuk selalu menanyakan kabar pasangannya, karena dengan begitu dia akan selalu teringat pada seseorang di sana yang selalu menantikannya. Tumbuhkanlah rasa ketergantungan kepada pasangannya. Dan terakhir selalu berusaha mengingatkannya pada norma - norma agama dan kesusilaan.

Demikian sedikit sharing pengalaman saya dalam menghadapi orang yang menyukai kita tapi tidak kita inginkan. Apapun alasannya jika kita tidak mempunyai perasaan yang sama dengan seseorang maka hasilnya pun tak akan benar. So.. tetaplah berusaha agar kita menemukan orang yang tepat dalam hidup kita untuk mencintai dan dicintai.

Aryacorps


isi telah disetujui oleh Rerenghouze Balad Ulin

2 komentar:

  1. true story bgt,,,

    tulisan yg mudah difahamii dan mudah dipraktekan..
    i wanna try, ,,

    BalasHapus
  2. terima kasih, senang bisa membantu

    BalasHapus

silakan komentar dengan isi yang sopan dan tidak menyangkut SARA, kritik dan opini yang membangun lebih kami hargai.. trims..

Halaman yang anda inginkan

NGOBROL BARENG KITA

Presiden RRHZ